Istana: Prabowo Tak Masalahkan Pengibaran Bendera One Piece, itu Bentuk Ekspresi

Editor

Berita

Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi. (Foto/dok.sekretariat negara)

Beranda Jakarta – Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi menegaskan bahwa tidak ada razia oleh aparat TNI maupun Polri terkait pengibaran bendera bajak laut bertema One Piece menjelang peringatan Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia.

“Enggak ada itu (razia),” kata Prasetyo saat ditemui di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta pada Selasa (5/8) dikutip dari Antara.

Pernyataan ini disampaikan menyusul viralnya fenomena pengibaran bendera bajak laut dari serial Jepang One Piece di berbagai daerah Indonesia jelang perayaan HUT RI ke-80 pada 17 Agustus 2025.

Mensesneg menilai bahwa pengibaran bendera One Piece merupakan bentuk ekspresi masyarakat yang tidak perlu dibesar-besarkan. Pemerintahan Prabowo, lanjutnya, terbuka terhadap berbagai bentuk kritik dan ekspresi kreatif dari warganya.

“Pemerintahan Prabowo tidak mempermasalahkan bendera One Piece, selama tidak dimaksudkan untuk menandingi atau merendahkan Bendera Merah Putih,” ujarnya.

Namun, Prasetyo juga mengingatkan bahwa tindakan akan diambil apabila ada pihak yang secara sengaja membenturkan keberadaan bendera tersebut dengan simbol resmi negara.

“Kalau ada yang menghasut, misalnya menyatakan lebih baik kibarkan bendera bajak laut daripada Merah Putih, itu yang tidak dibenarkan,” tegasnya.

Alih-alih larangan, pemerintah justru mendorong masyarakat untuk menyemarakkan kemerdekaan dengan berbagai aktivitas positif. Menurut Prasetyo, kegiatan seperti lomba Agustusan, gotong royong, hingga pemasangan umbul-umbul dan baliho bertema nasionalisme merupakan cerminan semangat cinta tanah air.

“Desa-desa sekarang semarak, pasang umbul-umbul, baliho, dengan segala kreativitas. Itu bukti nyata kecintaan rakyat pada Indonesia dan bendera Merah Putih,” ujarnya.

Fenomena pengibaran bendera bajak laut berwarna hitam dengan simbol tengkorak tersenyum dan topi jerami, yang identik dengan karakter Monkey D. Luffy dari One Piece, belakangan ramai dibicarakan. Beberapa warganet mengaitkan pengibaran ini sebagai bentuk satire atau kritik sosial.

Namun, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Budi Gunawan sebelumnya sempat menyatakan keprihatinan, menyebut bahwa gerakan tersebut berpotensi menjadi provokasi yang dapat merendahkan kewibawaan Bendera Merah Putih.

Pemerintah mengajak masyarakat untuk tetap menjaga makna kemerdekaan dan mengutamakan Bendera Merah Putih sebagai simbol negara. Ekspresi kreatif seperti bendera One Piece tetap diperbolehkan selama tidak bertentangan dengan nilai-nilai kebangsaan. (*)

Terpopuler

Pengendara Honda Vario Tewas Usai Jatuh Menghindari Jalan Rusak di Tuban

Editor

Beranda Tuban – Kecelakaan lalu lintas tragis terjadi di wilayah hukum Polres Tuban pada hari Jumat pagi, 01 Agustus 2025. ...

Curi Diesel Traktor di Persawahan Tuban, Pelaku Jual Barang Curian Lewat Facebook, 2 DPO Diburu

Editor

Beranda Tuban – Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Tuban berhasil mengamankan pelaku pencurian diesel traktor di area persawahan Desa Tengger, ...

Kasus Penipuan Pelunasan Hutang Fiktif dengan SBKKN BRI Tuban, Polisi Tetapkan Dua Tersangka

Editor

Beranda Tuban – Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Tuban melalui Unit Tindak Pidana Ekonomi mengungkap kasus penipuan berkedok program pelunasan ...

Parenting KB-RA Muslimat NU Salafiyah Merakurak Tuban: Kolaborasi Sekolah dan Orang Tua Lindungi Generasi Emas dari Zat Adiktif

Editor

Beranda Tuban – KB-RA Muslimat NU Salafiyah Kecamatan Merakurak, Kabupaten Tuban menggelar kegiatan parenting yang bertujuan untuk memberikan edukasi bagi ...

Rotasi Besar di Pemkab Tuban, 8 Pejabat Tinggi Dilantik Mas Lindra Hari Ini

Editor

Beranda Tuban – Suasana Pendapa Kridha Manunggal, Kamis (31 Juli 2025), terasa khidmat saat Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky, memimpin ...

Kecelakaan Maut di Rengel Tuban, Pengendara Asal Bojonegoro Meninggal di Puskesmas

Editor

Beranda Tuban – Kecelakaan lalu lintas tragis terjadi pada Rabu pagi sekitar pukul 06.45 WIB di Jalan Pakah-Soko, Desa Maibit, ...

Tinggalkan komentar