Beranda Tuban – Danramil 0811/15 Jenu, Kapten Arh Ali Mubdi, memimpin peletakan batu pertama pembangunan gerai Koperasi Desa Merah Putih (KDMP) di Desa Suwalan, Kecamatan Jenu, Minggu (23/11/2025).
Pembangunan gerai ini merupakan kolaborasi bersama PT Agrinas sebagai bentuk dukungan terhadap gagasan Presiden Prabowo Subianto dalam memperkuat jaringan Koperasi Desa (Kopdes) di seluruh Indonesia.
Kapten Ali Mubdi menyampaikan bahwa kehadiran gerai KDMP di Desa Suwalan diharapkan dapat menjadi pusat aktivitas ekonomi masyarakat serta memperkuat kemandirian desa.
Baca Juga:
“Semoga pembangunan ini membawa manfaat besar dan menjadi pemicu tumbuhnya usaha produktif di tingkat desa,” ujarnya.
Hingga saat ini, Pemkab Tuban mencatat terdapat 19 KDMP yang telah beroperasi di berbagai wilayah Kabupaten Tuban.
Dengan adanya pembangunan gerai KDMP oleh PT Agrinas serta dukungan penuh dari Pemkab Tuban, gerai KDMP Suwalan diharapkan menjadi model sukses pengembangan koperasi desa di wilayah Tuban.
Kolaborasi lintas sektor ini juga disebut selaras dengan visi Presiden Prabowo untuk memperkuat ekonomi desa secara terstruktur melalui Kopdes. (*)
















