Tinggal Sendiri, Lansia 75 Tahun Tewas dalam Kebakaran Rumah di Palang Tuban

Editor

Berita

Kebakaran rumah di Palang Tuban menewaskan seorang lansia 75 tahun.(Foto/dok. Damkar Tuban)

Beranda Tuban – Duka mendalam menyelimuti Dusun Panjunan, Desa Tasikmadu, Kecamatan Palang, Kabupaten Tuban. Seorang lansia bernama Kabul Raharjo (75) meninggal dunia secara tragis setelah rumah yang ditempatinya seorang diri dilalap api, Rabu (14/1/2026) dini hari.

Kabul, yang dikenal warga sekitar sebagai kolektor barang-barang antik, ditemukan tak bernyawa di dalam kamar rumahnya. Bangunan sederhana itu rata dengan tanah, menyisakan puing hitam dan bau asap pekat, menjadi saksi bisu akhir hidup sang kakek.

Peristiwa kebakaran itu terjadi sekitar pukul 03.00 WIB. Api tiba-tiba membesar dan melahap seluruh bangunan rumah, bahkan di tengah udara dingin setelah hujan mengguyur wilayah tersebut seharian.

Diva, anggota keluarga korban, mengaku tak pernah menyangka malam terakhir bersama sang kakek akan berujung petaka. Ia sempat menemani Kabul hingga larut malam sebelum pulang ke rumahnya.

“Semalam saya menerima kabar rumah kakek terbakar dan langsung datang ke lokasi. Saya tidak menyangka kakek meninggal seperti ini,” ujar Diva dengan mata berkaca-kaca.

Saat tiba di lokasi, Diva hanya bisa terpaku melihat api yang membumbung tinggi. Tak ada yang bisa diselamatkan, termasuk kakeknya yang tinggal sendirian di rumah tersebut.

“Kakek itu tinggal sendiri. Harusnya saya tidak pulang kalau tahu bakal ada kebakaran seperti ini,” tuturnya lirih sambil menyeka air mata.

Mendapat laporan kebakaran, Pemerintah Desa Tasikmadu segera menghubungi Polsek Palang dan Pemadam Kebakaran Kabupaten Tuban. Dua unit mobil damkar diterjunkan ke lokasi. Proses pemadaman berlangsung hampir satu jam sebelum api berhasil dijinakkan.

Kapolsek Palang, AKP Wakhid Nurcahyo, membenarkan adanya korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

“Korban tinggal sendiri di rumah dan ditemukan meninggal dunia di dalam kamar. Jenazah telah dievakuasi ke RSUD dr Koesma Tuban untuk pemeriksaan lebih lanjut,” jelasnya.

Selain merenggut nyawa, kebakaran itu juga menghanguskan koleksi barang antik milik korban, mulai dari perabot lawas, meja kayu tua, hingga sepeda ontel klasik yang selama ini dirawat dengan penuh kecintaan. Seluruhnya musnah tak bersisa.

Hingga kini, Tim Inafis Satreskrim Polres Tuban masih melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) untuk mengungkap penyebab pasti kebakaran.

“Penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan. Kerugian materi diperkirakan mencapai Rp500 juta,” pungkas AKP Wakhid. (*)

Terpopuler

Pengendara Honda Vario Tewas Usai Jatuh Menghindari Jalan Rusak di Tuban

Editor

Beranda Tuban – Kecelakaan lalu lintas tragis terjadi di wilayah hukum Polres Tuban pada hari Jumat pagi, 01 Agustus 2025. ...

Curi Diesel Traktor di Persawahan Tuban, Pelaku Jual Barang Curian Lewat Facebook, 2 DPO Diburu

Editor

Beranda Tuban – Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Tuban berhasil mengamankan pelaku pencurian diesel traktor di area persawahan Desa Tengger, ...

Kasus Penipuan Pelunasan Hutang Fiktif dengan SBKKN BRI Tuban, Polisi Tetapkan Dua Tersangka

Editor

Beranda Tuban – Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Tuban melalui Unit Tindak Pidana Ekonomi mengungkap kasus penipuan berkedok program pelunasan ...

Parenting KB-RA Muslimat NU Salafiyah Merakurak Tuban: Kolaborasi Sekolah dan Orang Tua Lindungi Generasi Emas dari Zat Adiktif

Editor

Beranda Tuban – KB-RA Muslimat NU Salafiyah Kecamatan Merakurak, Kabupaten Tuban menggelar kegiatan parenting yang bertujuan untuk memberikan edukasi bagi ...

Rotasi Besar di Pemkab Tuban, 8 Pejabat Tinggi Dilantik Mas Lindra Hari Ini

Editor

Beranda Tuban – Suasana Pendapa Kridha Manunggal, Kamis (31 Juli 2025), terasa khidmat saat Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky, memimpin ...

Kecelakaan Maut di Rengel Tuban, Pengendara Asal Bojonegoro Meninggal di Puskesmas

Editor

Beranda Tuban – Kecelakaan lalu lintas tragis terjadi pada Rabu pagi sekitar pukul 06.45 WIB di Jalan Pakah-Soko, Desa Maibit, ...

Tinggalkan komentar