Cegah Banjir di Musim Hujan, TNI Bancar Tuban Bersihkan Kali Sowan

Editor

Berita

Kegiatan normalisasi Kali Sowan menggunakan satu unit alat berat excavator yang disediakan oleh pengusaha setempat. (Foto/dok. TNI)

Beranda Tuban – Kepedulian terhadap lingkungan kembali ditunjukkan oleh TNI AD melalui jajaran Koramil 0811/12 Bancar. Babinsa Desa Bogorejo, Sertu Raka, bersama Pemerintah Desa (Pemdes) dan pengusaha setempat melakukan normalisasi Kali Sowan di Desa Bogorejo, Kecamatan Bancar, Kabupaten Tuban, Sabtu (13/12/2025).

Normalisasi sungai ini dilakukan sebagai respons atas pendangkalan sungai akibat penumpukan lumpur, sampah, serta tumbuhan liar yang kerap terjadi saat musim penghujan.

Kondisi tersebut dikhawatirkan memicu banjir dan genangan air yang berdampak pada permukiman warga serta area persawahan.

Danramil 0811/12 Bancar, Kapten Arm Abdul Ghofar, yang turut meninjau langsung kegiatan tersebut mengatakan bahwa langkah cepat ini merupakan tindak lanjut dari aspirasi dan keluhan masyarakat setempat.

“Normalisasi sungai ini dilakukan sebagai upaya meminimalisir risiko banjir, memperlancar arus air, serta mempercepat surutnya air saat hujan deras agar tidak terjadi genangan,” ujar Kapten Abdul Ghofar.

Ia menambahkan, dengan kondisi sungai yang kembali normal, diharapkan air tidak meluap ke permukiman warga maupun lahan pertanian ketika intensitas hujan tinggi.

Dalam pelaksanaannya, kegiatan normalisasi Kali Sowan menggunakan satu unit alat berat excavator yang disediakan oleh pengusaha setempat.

Alat berat tersebut difungsikan untuk mengeruk lumpur dan membersihkan tanaman liar yang selama ini menghambat aliran air sungai.

Sertu Raka selaku Babinsa Bogorejo menjelaskan bahwa normalisasi ini memiliki tujuan jangka panjang, yakni menciptakan wilayah Desa Bogorejo yang aman dari ancaman banjir.

“Diperkirakan membutuhkan waktu sekitar tiga hingga lima hari agar normalisasi sungai ini selesai dan aliran air bisa kembali lancar,” jelasnya.

Sementara itu, Pj Kepala Desa Bogorejo, Yoyok Suroso, mengapresiasi penuh langkah yang dilakukan Babinsa bersama Koramil 0811/12 Bancar.

“Kami Pemdes Bogorejo sangat mendukung gagasan positif ini. Inilah wujud nyata TNI Manunggal dengan Rakyat, tidak hanya di bidang keamanan, tetapi juga kepedulian lingkungan, pertanian, dan kesejahteraan masyarakat. Terima kasih kepada TNI, semoga TNI semakin jaya,” ungkapnya.

Pantauan di lapangan menunjukkan kegiatan normalisasi Kali Sowan melibatkan sinergi antara TNI, pemerintah desa, pengusaha, dan masyarakat setempat, mencerminkan semangat gotong royong dalam menjaga lingkungan dan mencegah bencana di wilayah Kabupaten Tuban. (*)

Terpopuler

Pengendara Honda Vario Tewas Usai Jatuh Menghindari Jalan Rusak di Tuban

Editor

Beranda Tuban – Kecelakaan lalu lintas tragis terjadi di wilayah hukum Polres Tuban pada hari Jumat pagi, 01 Agustus 2025. ...

Curi Diesel Traktor di Persawahan Tuban, Pelaku Jual Barang Curian Lewat Facebook, 2 DPO Diburu

Editor

Beranda Tuban – Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Tuban berhasil mengamankan pelaku pencurian diesel traktor di area persawahan Desa Tengger, ...

Kasus Penipuan Pelunasan Hutang Fiktif dengan SBKKN BRI Tuban, Polisi Tetapkan Dua Tersangka

Editor

Beranda Tuban – Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Tuban melalui Unit Tindak Pidana Ekonomi mengungkap kasus penipuan berkedok program pelunasan ...

Parenting KB-RA Muslimat NU Salafiyah Merakurak Tuban: Kolaborasi Sekolah dan Orang Tua Lindungi Generasi Emas dari Zat Adiktif

Editor

Beranda Tuban – KB-RA Muslimat NU Salafiyah Kecamatan Merakurak, Kabupaten Tuban menggelar kegiatan parenting yang bertujuan untuk memberikan edukasi bagi ...

Rotasi Besar di Pemkab Tuban, 8 Pejabat Tinggi Dilantik Mas Lindra Hari Ini

Editor

Beranda Tuban – Suasana Pendapa Kridha Manunggal, Kamis (31 Juli 2025), terasa khidmat saat Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky, memimpin ...

Kecelakaan Maut di Rengel Tuban, Pengendara Asal Bojonegoro Meninggal di Puskesmas

Editor

Beranda Tuban – Kecelakaan lalu lintas tragis terjadi pada Rabu pagi sekitar pukul 06.45 WIB di Jalan Pakah-Soko, Desa Maibit, ...

Tinggalkan komentar