Razia Tengah Malam di Lapas Tuban, Petugas Sapu Bersih Barang Terlarang

Editor

Berita

Operasi diam-diam di lapas Tuban, napi kaget saat kamar digeledah. (Foto/dok. Lapas)

Beranda Tuban – Dalam rangka memperkuat komitmen pemberantasan narkoba dan praktik penipuan di lingkungan pemasyarakatan, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Tuban menggelar razia gabungan bersama unsur TNI dan Polri, Sabtu (11/10/2025) dini hari.

Kegiatan ini dilakukan sebagai tindak lanjut program akselerasi dari Kementerian Imigrasi & Pemasyarakatan serta instruksi langsung dari Direktur Jenderal Pemasyarakatan.

Razia yang menyasar sejumlah blok hunian A10, A11, B1, dan B2 dimulai sekitar pukul 00.00 WIB dan dipimpin langsung oleh Ka. KPLP, Kasi Adm Kamtib, dan Kasubbag TU, dengan pengawalan ketat aparat penegak hukum.

Meski dilakukan secara menyeluruh, razia tetap mengedepankan pendekatan humanis dan menjunjung tinggi hak asasi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).

Dari hasil penggeledahan, petugas tidak menemukan barang terlarang seperti handphone atau narkoba.

Namun, sejumlah barang yang berpotensi disalahgunakan seperti kabel, baterai, kaca, paku, hingga alat cukur berhasil diamankan untuk selanjutnya dimusnahkan sesuai prosedur.

“Kami terus berupaya menciptakan lingkungan Lapas yang bersih, aman, dan bebas dari praktik yang melanggar aturan,” tegas Kepala Lapas Kelas IIB Tuban, Irwanto.

“Razia ini bukan sekadar rutinitas, tetapi langkah nyata kami dalam menciptakan suasana kondusif serta mendukung pembinaan yang maksimal bagi warga binaan,” tambahnya.

Kegiatan razia dinyatakan selesai dan berlangsung aman, tertib, serta tanpa kendala hingga pukul 00.45 WIB.

Sinergi antara Lapas Tuban dengan TNI dan Polri ini juga menjadi bukti konkret dukungan terhadap reformasi pemasyarakatan yang lebih bersih, transparan, dan berintegritas tinggi. (*)

Terpopuler

Pengendara Honda Vario Tewas Usai Jatuh Menghindari Jalan Rusak di Tuban

Editor

Beranda Tuban – Kecelakaan lalu lintas tragis terjadi di wilayah hukum Polres Tuban pada hari Jumat pagi, 01 Agustus 2025. ...

Curi Diesel Traktor di Persawahan Tuban, Pelaku Jual Barang Curian Lewat Facebook, 2 DPO Diburu

Editor

Beranda Tuban – Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Tuban berhasil mengamankan pelaku pencurian diesel traktor di area persawahan Desa Tengger, ...

Kasus Penipuan Pelunasan Hutang Fiktif dengan SBKKN BRI Tuban, Polisi Tetapkan Dua Tersangka

Editor

Beranda Tuban – Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Tuban melalui Unit Tindak Pidana Ekonomi mengungkap kasus penipuan berkedok program pelunasan ...

Parenting KB-RA Muslimat NU Salafiyah Merakurak Tuban: Kolaborasi Sekolah dan Orang Tua Lindungi Generasi Emas dari Zat Adiktif

Editor

Beranda Tuban – KB-RA Muslimat NU Salafiyah Kecamatan Merakurak, Kabupaten Tuban menggelar kegiatan parenting yang bertujuan untuk memberikan edukasi bagi ...

Rotasi Besar di Pemkab Tuban, 8 Pejabat Tinggi Dilantik Mas Lindra Hari Ini

Editor

Beranda Tuban – Suasana Pendapa Kridha Manunggal, Kamis (31 Juli 2025), terasa khidmat saat Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky, memimpin ...

Kecelakaan Maut di Rengel Tuban, Pengendara Asal Bojonegoro Meninggal di Puskesmas

Editor

Beranda Tuban – Kecelakaan lalu lintas tragis terjadi pada Rabu pagi sekitar pukul 06.45 WIB di Jalan Pakah-Soko, Desa Maibit, ...

Tinggalkan komentar