Beranda Tuban – PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG) Pabrik Tuban kembali menegaskan komitmennya dalam pengelolaan zakat. Melalui Unit Pengumpul Zakat (UPZ), SIG Pabrik Tuban tercatat sebagai penyumbang dana zakat terbesar yang diterima Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Tuban.
Hal tersebut disampaikan langsung Ketua Baznas Kabupaten Tuban, Ir. Agus Suryanto, MM., M.Agr., saat menerima penyerahan dana zakat karyawan dari UPZ SIG Pabrik Tuban di Kantor Baznas Tuban, Senin (19/1/2026). Dana zakat tersebut diserahkan oleh GM of Mining & WHRPG SIG Pabrik Tuban, Khosyiin Mashum, bersama jajaran pengurus UPZ.
“Alhamdulillah, hari ini UPZ SIG Pabrik Tuban menyerahkan zakat karyawan sebesar Rp 2 miliar 250 juta. SIG merupakan perusahaan di Tuban dengan setoran zakat terbesar kepada Baznas, dan pengelolaannya juga sangat baik,” ujar Agus Suryanto.
Baca Juga:
Agus menjelaskan, pengelolaan dana zakat tersebut telah sesuai dengan PERBAZNAS Nomor 2 Tahun 2016 Bab IV Pasal 35, di mana 30 persen dana dikelola oleh Baznas Kabupaten Tuban, sementara 70 persen dikelola langsung oleh UPZ SIG Pabrik Tuban.
“Program-program UPZ SIG sudah selaras dengan program Baznas Tuban. Penyaluran zakat juga tepat sasaran dan sesuai dengan ketentuan syariah,” terangnya.
Ia berharap, dana zakat dari karyawan SIG membawa keberkahan bagi para muzaki maupun mustahik, serta mampu membantu masyarakat yang benar-benar membutuhkan. Besarnya dana zakat tersebut, menurutnya, menjadi bukti tingginya kesadaran karyawan SIG terhadap kewajiban berzakat.
Sementara itu, mewakili manajemen SIG Pabrik Tuban, Khosyiin Mashum menyampaikan rasa syukur atas meningkatnya perolehan zakat tahun ini. Total dana zakat karyawan yang terkumpul mencapai Rp 2,25 miliar, naik Rp 50 juta dibandingkan tahun sebelumnya sebesar Rp 2,2 miliar.
“Peningkatan ini menunjukkan kesadaran karyawan SIG untuk berzakat semakin tinggi,” ujarnya.
Dana zakat yang dikelola UPZ SIG Pabrik Tuban selanjutnya akan disalurkan kepada masyarakat di wilayah operasional perusahaan melalui berbagai program, di antaranya:
Program Tuban Takwa, berupa bisyaroh bagi ustaz dan ustazah TPQ
Program Tuban Berdaya, bantuan permodalan dan penguatan UMKM
Program Tuban Peduli, meliputi pembangunan rumah layak huni, bantuan beras dan uang tunai untuk lansia fakir, serta bantuan kebencanaan
Program Tuban Cerdas, pemberian beasiswa pendidikan bagi warga kurang mampu
Program Tuban Sehat, bantuan biaya pengobatan bagi masyarakat tidak mampu
“Seluruh program tersebut kami fokuskan untuk mendukung kesejahteraan masyarakat sekitar dan memastikan dana zakat benar-benar memberi manfaat,” pungkasnya.(*)
















